KPU RI Ganti Nama Calon Anggota

Sepekan Pascaperusakan Kantor KPU Sorong Selatan, Aparat TNI-Polri Masih Berjaga

TNI/Polri masih terus melakukan penjagaan di kantor KPU Sorong Selatan, guna mengantisipasi adanya aksi susulan.

|
Penulis: Paulus Pulo | Editor: Rahman Hakim
TribunSorong/Paulus Pulo
Kabag OPS Polres Sorong Selatan AKP Rusli Maknum menyampaikan laporan kepada Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga. 

TRIBUNSORONG.COM, TEMINABUAN - Sepekan pascademonstrasi di Kantor KPU Sorong Selatan, aparat keamanan masih berjaga mengantisipasi aksi susulan.

"Situasi kondusif pascademo hingga pembakaran ban dan pelemparan kaca kantor KPU Sorong Selatan," kata Kabag Ops Polres Sorong Selatan AKP Rusly Maknum.

Baca juga: Sikapi Isu Pergantian Therianus Hubert Wugaje Oleh KPU RI, Pemda Sorong Selatan Akan Gelar Rapat 

Baca juga: ASN BKPSDM Bersama TNI dan 214 PPPK Turun ke Jalan Bersihkan Lapangan Trinati Sorong Selatan

Kepala Suku Imekko, Yohan Bodori (Baju kuning berkacamata) mendampingi Kapolda Papua Barat meninjau KPU pasca didemo
Kepala Suku Imekko, Yohan Bodori (Baju kuning berkacamata) mendampingi Kapolda Papua Barat meninjau KPU pasca didemo (TribunSorong/Paulus Pulo)

Baca juga: Kapolda Datangkan Banyak Pasukan ke Sorong Selatan

Baca juga: Wakil Bupati Sorong Selatan Sebut Aktifitas Warga Normal Pasca Rusuh di Kantor KPU

"Aktivitas di kantor KPU Sorong Selatan tidak lumpuh total, sejumlah pegawai masuk kerja."

Para komisioner terpilih, lanjut AKP Rusly Maknum, belum masuk ke kantor karena masih mengikuti bimtek di Jakarta.

Pihaknya juga menggelar patroli gabungan bersama TNI guna mengantisipasi gangguan kamtibmas .

Diberitakan sebelumnya, kantor KPU Sorong Selatan dipalang warga Imekko buntut dari digantinya Therianus Hubert Wugaje dari komisioner terpilih KPU Sorong Selatan diganti Yulius Yarollo.

Pantauan TribunSorong.com, hingga Rabu (2/8/2023) kantor KPU Sorong Selatan masih dipalang menggunakan kain berwarna merah. (tribunsorong.com/Paulus Pulo)


 

Sumber: TribunSorong
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved