Tips Kesehatan

Tips Sukses Diet Jangka Panjang: Bukan Soal Sempurna, Tapi Konsisten: Ini Penjelasan Ilmiahnya

Banyak orang ingin diet demi tubuh ideal, tapi tidak sedikit yang gagal di tengah jalan. 

|
Dok. Istimewa
DIET - Ilustrasi diet mengurangi makanan dan menahan lapar yang menyiksa. (Gemini generated image) 

Kesalahan umum saat diet adalah pola pikir ekstrem.

Menghindari semua makanan manis, berlemak, atau berminyak, lalu menyerah total ketika sekali saja melanggar. 

Padahal, menurut Mawar, diet bukan sistem all or nothing.

“Diet atau pengaturan makan itu, prinsipnya tidak all or nothing, karena banyak yang seperti itu. Jadi awal-awal itu semua makanan manis dihindari, semua minyak dihindari, tapi begitu saya cheating satu day, berarti saya gagal, ya sudah saya tidak usah saya teruskan,” jelasnya.

Mawar menegaskan, jika ada satu kali penyimpangan dalam pola makan, bukan berarti diet gagal total. 

Yang terpenting adalah segera kembali ke pola makan sehat tanpa menyalahkan diri sendiri.

Konsistensi Lebih Penting daripada Sempurna

Diet sehat sejatinya adalah perjalanan panjang menuju gaya hidup yang lebih baik. 

Tidak ada pola diet instan yang cocok untuk semua orang. 

Karena itu, menjaga konsistensi jauh lebih penting daripada mengejar kesempurnaan.

Bagi Mawar, sebagian besar kegagalan diet terjadi karena motivasi hilang di tengah jalan. 

Oleh sebab itu, setiap orang perlu menemukan alasan pribadi yang kuat untuk tetap berkomitmen, entah demi kesehatan, keluarga, maupun kepercayaan diri. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Gagal Diet, Impian Miliki Tubuh Ideal Pun Berhenti di Tengah Jalan, Apa Penyebabnya?

Sumber: TribunSorong
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved