Sosok Hari Ini
Profil Ari Sihasale, Aktor skaligus Produser Masuk Komite Percepatan Pembangunan Otsus Papua
Profil Johnson Estrella Sihasale atau Ari Sihasale, dilantik sebagai anggota Komite Eksekutif Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus (Otsus) Papua.
TRIBUSNORONG.COM - Berikut profil Johnson Estrella Sihasale atau Ari Sihasale yang baru saja dilantik sebagai anggota Komite Eksekutif Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus (Otsus) Papua.
Presiden Indonesia Prabowo Subianto melantik aktor sekaligus produser tersebut di Istana, Jakarta, pada Rabu (8/10/2025).
Ari Sihasale menjadi satu dari sepuluh anggota yang diangkat berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 110/P tahun 2025 tentang Pengangkatan Komite Eksekutif Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus (Otsus) Papua.
Komite ini dipimpin oleh Velix Vernando Wanggai dan turut diisi oleh sejumlah nama yang memiliki rekam jejak di pemerintahan, di antaranya mantan Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat John Wempi Wetipo serta Wakil Menteri Dalam Negeri Ribka Haluk.
Baca juga: PROFIL Mathius Fakhiri dan Aryoko, Gubernur-Wakil Gubernur Papua Terpilih
Baca juga: 4 Fakta KPK OTT Wamenaker Immanuel Ebenezer, Profil Lengkap Ketua Relawan Jokowi Mania
Sebelumnya, Ari diketahui juga menjabat sebagai Komisaris di PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau ITDC, sebuah BUMN yang merupakan bagian dari holding pariwisata InJourney.
Lantas seperti apa profil Ari Sihasale?
PROFIL ARI SIHASALE
Ari Sihasale, yang lahir di Tembagapura, Papua, pada 5 Oktober 1973.
Ia dikenal di industri hiburan Indonesia sebagai aktor, model, penyanyi, produser, sekaligus sutradara.
Ia mengawali kariernya di dunia hiburan dengan menjadi juara kedua pada ajang pemilihan cover boy majalah remaja Mode pada tahun 1990.
Sebelumnya Ari bergabung dengan grup vokal Cool Colors bersama Ari Wibowo dan Surya Saputra.
Keterkaitan Ari dengan isu wilayah Indonesia Timur, khususnya Papua, sebenarnya telah lama tergambar dalam karya-karya filmnya, seperti pada film Denias, Senandung di Atas Awan (2006), Tanah Air Beta (2010), dan Di Timur Matahari (2012).
Bersama istrinya, aktris Nia Zulkarnaen, ia juga mendirikan rumah produksi Alenia Pictures.
Ari Sihasale terdaftar sebagai calon anggota DPR RI dari Partai Gerindra untuk daerah pemilihan Papua Tengah dalam Pemilu 2024. Sayang, Ari tidak terpilih.
Kehidupan Pribadi
Ari menikah dengan Nia Zulkarnaen di 2003.
Bersama sang istri, Ari memutuskan untuk mengadopsi anak bernama Nicole Christy dan Radit Christiano.
Berikut daftar 10 anggota Komite Eksekutif Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus (Otsus) Papua yang dilantik Prabowo:
- Velix Vernando Wanggai (ketua)
- John Wempi Wetipo
- Ignatius Yogo Triyono
- Paulus Waterpauw
- Ribka Haluk
- Ali Hamdan Bogra
- Gracia Josaphat Jobel Mambrasar
- Yani
- John Gluba Gebze
- Johnson Estrella Sihasale atau Ari Sihasale
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Aktor Ari Sihasale Masuk Komite Percepatan Pembangunan Otsus Papua, Tambah Jabatan Selain Komisaris BUMN"
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.