Pemprov PBD

Pemprov Papua Barat Daya Salurkan 500 Paket Sembako untuk Masyarakat Maybrat

Bantuan ini sangat membantu dalam mengurangi beban pengeluaran rumah tangga, khususnya kebutuhan pangan.

ISTIMEWA
Pembagian 500 paket sembako kepada warga masyarakat di Distrik Aitinyo Utara dan Aitinyo Raya Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya 

TRIBUNSORONG.COM, KUMURKEK - Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan Papua Barat Daya menyalurkan bantuan 500 paket sembako kepada masyarakat di Distrik Aitinyo Utara dan Aitinyo Raya, Kabupaten Maybrat, pada Minggu (12/1/2025).

Baca juga: Yayasan Tangan Kasih Papua Salurkan Bantuan untuk Pengungsi Maybrat hingga Lansia

Kasubag Dinas Koperasi Maybrat mengatakan, bantuan ini seharusnya disalurkan pada saat Natal dan tahun baru tapi keterbatasan waktu sehingga baru realisasi januari 2025.

Bantuan ini sangat membantu dalam mengurangi beban pengeluaran rumah tangga, khususnya kebutuhan pangan.

"Mewakili masyarakat, kami menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya," kata Marten Way.

Dalam penyaluran ini, jelas dia, sebanyak 250 paket dibagikan ke Distrik Aitinyo Utara dan 250 paket lainnya ke Distrik Aitinyo Raya.

Setiap paket sembako berisi 5 kg beras, 1 ram telur, 1 kg gula, dan 1 liter minyak goreng.

“Kami harap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat, terutama dalam menghadapi tantangan ekonomi di wilayah tersebut,” pungkas dia. (tribunsorong.com/taufik nuhuyanan)

Sumber: TribunSorong
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved