Pelantikan Kepala Daerah
Pemeriksaan Kesehatan Rampung, Johny Kamuru-Sutejo Siap Jalani Pelantikan 20 Februari
Johny Kamuru dan Sutejo menjalani pemeriksaan kesehatan menyeluruh, meliputi kesehatan mata, saraf, paru-paru, hingga jantung.
Penulis: Ismail Saleh | Editor: Petrus Bolly Lamak
TRIBUNSORONG.COM, SORONG - Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sorong terpilih dalam Pilkada serentak 2024, Johny Kamuru dan Sutejo menjalani pemeriksaan Medical Check-Up (MCU) oleh tim dokter Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), pada Senin (17/2/2024).
Baca juga: Pelantikan Kepala Daerah Diundur ke Maret 2025, Johny Kamuru: Saya Ikuti Keputusan Pemerintah
Pemeriksaan ini merupakan bagian dari persiapan sebelum pelantikan yang dijadwalkan berlangsung pada 20 Februari 2025 di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Selain itu, pemeriksaan ini juga menjadi syarat wajib untuk mengikuti retret atau pembekalan kepala daerah di Magelang pada 21-27 Februari 2025.
Baca juga: Johny Kamuru-Sutejo Sah Bupati dan Wabup Sorong 2025-2030, Frengki Duwith Apresiasi ke Semua Pihak
Informasi yang diperoleh Tribunsorong.com menyebutkan, bahwa pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sorong terpilih periode 2025-2030 memasuki ruang pemeriksaan pukul 13:00 WIB dan selesai sekitar pukul 15:00 WIB.
Johny Kamuru dan Sutejo menjalani pemeriksaan kesehatan menyeluruh, meliputi kesehatan mata, saraf, paru-paru, hingga jantung.
Pemeriksaan ini memastikan kesiapan fisik dan mental mereka sebelum memulai masa jabatan.
Sebagai informasi, pelantikan akan digelar pada 20 Februari mendatang.
Sehari setelahnya, para kepala daerah dijadwalkan mengikuti retret yang akan berlangsung pada 21-27 Februari di Magelang.
Baca juga: Bupati dan Wakil Bupati Sorong 2024-2029 Tunggu Pelantikan, Berikut Profil Johny Kamuru dan Sutejo
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sorong telah menetapkan pasangan Johny Kamuru dan Sutejo sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sorong terpilih periode 2025-2030 pada Pilkada 2024, dengan perolehan suara sebanyak 40.767 atau 68,08 persen.
Johny Kamuru menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sorong yang telah berpartisipasi aktif dalam Pilkada 2024.
Baca juga: Johny Kamuru-Sutejo Umumkan Kemenangan Pilkada Sorong 2024, Siap Akomodir Semua Aspirasi
Ia mengajak semua pihak untuk bergandengan tangan membangun Kabupaten Sorong lebih baik ke depannya.
Dengan selesainya tahapan pemeriksaan kesehatan ini, diharapkan proses pelantikan dan pembekalan dapat berjalan lancar, sehingga pasangan terpilih dapat segera menjalankan amanah dan membawa Kabupaten Sorong menuju kemajuan yang lebih baik. (tribunsorong.com/ismail saleh)
| Tren Penikmat Kopi Meningkat, Kedai di Aimas Kabupaten Sorong Ini Optimistis Terus Bersaing |
|
|---|
| 32 Peserta Selesaikan Pelatihan Pengolahan Hasil Pertanian di BLKK PCNU Kabupaten Sorong |
|
|---|
| 7 Pelanggaran Ini Jadi Target Operasi Keselamatan Dofior 2025 di Kabupaten Sorong, Awas Kena Tilang! |
|
|---|
| Tingkatkan Pelayanan untuk Mahasiswa, UT Sorong Teken PKS dengan SALUT Kabupaten Sorong |
|
|---|
| Adu Strategi Pengembangan KEK Sorong, Malagam dan Johny Kamuru Beda Pandangan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.