Hari Integritas Papua
Songsong Hari Integritas Papua, BMP RI Bagikan Sembako kepada Warga Sorong
Ia menegaskan, Hari Integritas Papua menjadi momen penting untuk memperkuat semangat persatuan dalam bingkai NKRI.
Penulis: Aldy Tamnge | Editor: Petrus Bolly Lamak
TRIBUNSORONG.COM, AIMAS - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Barisan Merah Putih Republik Indonesia (BMP RI) menggelar sosialisasi program nasional pembagian sembako gratis untuk memperingati Hari Integritas Papua ke Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) pada 1 Mei 2025.
Baca juga: Pelatihan Pencegahan Perkawinan Anak Digelar di Kabupaten Sorong
Mengusung tema "Torang Sehat, Torang Berbagi, Torang Indonesia", kegiatan berlangsung di Jalan Klalin, Kelurahan Aimas, Distrik Aimas, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, Senin (28/4/2025).
Sekretaris BMP Papua Barat Daya Barnike Susana Kalami mengatakan, program ini bertujuan menyentuh masyarakat Kabupaten dan Kota Sorong, sekaligus mempererat persatuan dan kebersamaan.
"Melalui pembagian sembako ini, kami ingin menunjukkan bahwa Barisan Merah Putih RI hadir nyata lewat aksi sosial yang langsung dirasakan masyarakat," ujar Barnike.
Ia menegaskan, Hari Integritas Papua menjadi momen penting untuk memperkuat semangat persatuan dalam bingkai NKRI.
Sebanyak 100 paket sembako dibagikan, berisi telur, minyak goreng, gula, beras, mi instan, dan teh.
Baca juga: Pengendara Motor Tabrak Pembatas Jalan di Aimas Kabupaten Sorong, Kendaraan Rusak Berat
Barnike berharap program serupa terus dilaksanakan dengan jangkauan lebih luas ke pelosok-pelosok.
Ke depan, BMP RI juga berkomitmen mendukung program pemberdayaan ekonomi, pendidikan, dan kesehatan.
Baca juga: Daftar Tunggu Haji Kabupaten Sorong Capai 18 Tahun, Cuma 73 Jemaah Berangkat Per Tahun
Sementara itu, Ketua LMA Papua Barat Daya Frengki Umpay menyampaikan bahwa kegiatan serupa juga digelar di Jayapura, Merauke, dan sejumlah wilayah lainnya di Papua.
"Saya berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung. Ini adalah awal dari banyak program kami untuk masyarakat," ujarnya.
Frengki mengingatkan warga untuk tidak melihat besar kecilnya bantuan, melainkan semangat kebersamaan yang dibangun.
Ia pun mengajak semua pihak berperan aktif dalam membangun Papua. (tribunsorong.com/aldy tamnge)
| Daftar Tunggu Haji Kabupaten Sorong Capai 18 Tahun, Cuma 73 Jemaah Berangkat Per Tahun |
|
|---|
| KPU Kabupaten Sorong Kembalikan Sisa Dana Pilkada Rp 1,1 Miliar ke Pemkab Sorong |
|
|---|
| Pengurus PMTI Kabupaten Sorong Dilantik, Gubernur Pertegas Keberadaan Tongkonan dan Filosofi Toraja |
|
|---|
| Takbir Keliling Idulfitri 1446 H di Kabupaten Sorong Digelar 30 Maret, Ini Rutenya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.