Hari Pahlawan 2025

Bukan Hanya Upacara, Dinsos Kota Sorong Gelar Donor Darah Aksi Nyata Hormati Jasa Pahlawan

Dinas Sosial (Dinsos) Kota Sorong menggelar donor darah peringati Hari Pahlawan 10 November 2025 di halaman kantor wali kota, Senin (10/11/2025).

Penulis: Ismail Saleh | Editor: Petrus Bolly Lamak
TRIBUNSORONG.COM/ISMAIL SALEH
DONOR DARAH - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Sorong menggelar donor darah peringati Hari Pahlawan 10 November 2025 di halaman kantor wali kota, Senin (10/11/2025). 

TRIBUNSORONG.COM, SORONG - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Sorong menggelar donor darah peringati Hari Pahlawan 10 November 2025 di halaman kantor wali kota, Senin (10/11/2025).

Donor darah diikuti puluhan Aparatur Sipil Negara (ASN), kegiatan kerja sama Unit Pengelola Darah (UPD) RSUD Sele Be Solu sebagai tim medis pelaksana.

Baca juga: Upacara Hari Pahlawan 2024 di Sorong Selatan, Pj Gubernur Musaad: Historis Perjuangan Trikora

Plt Kepala Dinsos Kota Sorong Muliana mengatakan, sudah lebih dari sepuluh peserta mendonorkan darahnya, jumlah itu terus bertambah seiring banyaknya pegawai berpartisipasi.

Donor darah bentuk penghormatan kepada jasa para pahlawan, tetapi wujud semangat gotong royong dan kepedulian terhadap sesama.

“Semangat kepahlawanan tidak kita kenang lewat upacara, tapi aksi nyata seperti ini. Setetes darah kita bisa menyelamatkan nyawa orang lain,” ujarnya. 

Pemerintah Kota (Pemkot) Sorong menggelar upacara Hari Pahlawan di Halaman Kantor Wali Kota Sorong.

Wakil Wali Kota Sorong Anshar Karim mengatakan, para pahlawan berjuang bukan untuk diri sendiri, melainkan demi masa depan bangsa.

Baca juga: Upacara Hari Pahlawan Nasional 2024, Pj Wali Kota Sorong Bacakan Amanat Mensos, Tekankan Keteladanan

Mereka mengajarkan kemerdekaan tidak datang begitu saja, melainkan hasil dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan keikhlasan.

Ada tiga hal utama dapat diteladani dari para pahlawan bangsa yakni kesabaran, semangat mengutamakan kepentingan bangsa di atas segalanya dan pandangan jauh ke depan.

Baca juga: 50 Twibbon dan 35 Ucapan Selamat Hari Pahlawan Nasional 2024 Penuh Makna, Cocok Diunggah di Medsos

Ia bilang, perjuangan saat ini bukan lagi senjata, melainkan ilmu, empati, dan pengabdian, namun semangatnya tetap sama membela lemah, menegakkan keadilan, dan memastikan tidak ada anak bangsa tertinggal dari arus kemajuan.

“Inilah semangat terus dihidupkan melalui Asta Cita Presiden Prabowo Subianto,” katanya.

Baca juga: RESMI Teks Doa Ziarah Nasional Hari Pahlawan 2024 dari Kemensos, Agar Tak Sia-Sia Air Mata

Ia berpesan kepada generasi muda melanjutkan perjuangan para pahlawan lewat kerja keras, berpikir jernih, dan melayani dengan tulus.

“Kini giliran kita menjaga agar api perjuangan itu tidak padam,” katanya. (tribunsorong.com/ismail saleh)

Sumber: TribunSorong
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved