Sumber Daya Manusia Raja Ampat

12 Pelajar Raja Ampat Peserta ADEM Dilepas, Kepala Disdik Beri Wejangan untuk Siswa dan Orang Tua

Selama menempuh pendidikan, mereka akan dibiayai oleh kementrian dan anggaran dari Pemerintah rovinsi Papua Barat Daya.

Penulis: Willem Oscar Makatita | Editor: Jariyanto
TRIBUNSORONG.COM/WILLEM OSCAR MAKATITA
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Raja Ampat Juariah Saefudin foto bersamaa 12 siswa peserta Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM), Jumat (5/7/2024). 

TRIBUNSORONG.COM, WAISAI - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Raja Ampat Juariah Saefudin melepaskan 12 siswa peserta Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM), Jumat (5/7/2024).

Para siswa asal Raja Ampat, Papua Barat Daya akan melanjutkan studi di luar Tanah Papua, yakni Banten di Kota Serang, Jawa Barat di Bandung, serta Kediri dan Malang untuk Provinsi Jawa Timur.

Baca juga: Hadiri Rakor MCP KPK, Bupati AFU Ingatkan OPD Raja Ampat Hati-hati Kelola Keuangan Daerah

Selama menempuh pendidikan, mereka akan dibiayai oleh kementerian dan anggaran dari Pemerintah rovinsi Papua Barat Daya.

“Saya berpesan, kalian pergi dengan kemampuan seadanya tetapi itu menjadi modal dapat lebih maju dengan menimba berbagai ilmu pengetahuan dan teknologi di kota studi sesuai keinginan dan kemampuan," ujar Juariah Saefudin dalam sambutannya mewakili Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati (AFU).

Ia juga meminta agar para siswa peserta ADEM agar meniggalkan kebiasaan di kampung dan memulai hal baru di kota studi tujuan.

Juariah berharap agar para siswa tidak lupa belajar, manfaatkan waktu secara baik buat meraih cita-cita sehigga bisa menjadi manusia yang berguna bagi keluarga.

"Selain itu ketika kembali bisa membangun daerah sesuai pengetahuan dan ilmu yang kalian dapat," katanya.

Baca juga: Pemkab Raja Ampat Dorong 15 Siswa ADEM Lanjut Kuliah dengan Program ADIK

Juariah pun meminta kepada orang tua agar ikhlas melepas anak-anak buat menimba ilmu demi masa depan mereka.

"Biarkan mereka belajar mandiri demi masa depan," katanya. (tribunsoring.com/willem oscar makatita)

Sumber: TribunSorong
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved