Energi Papua Barat Daya

Listrik Hadir di SP Klawosom Papua Barat Daya, Anak-anak Bisa Belajar Nyaman di Malam Hari

Pembangunan PLTS ini dibiayai dari Dana Tambahan Infrastruktur (DTI) Otonomi Khusus Tahun Anggaran 2024.

Dok. Istimewa
PLTS - Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terpusat berkapasitas 26,40 KWP yang dibangun dengan dana DTI Otsus Tahun Anggaran 2024 di Distrik Klamono, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, Senin (3/2/2025). (Dok. ISTIMEWA) 

TRIBUNSORONG.COM, SORONG - Tenaga Kerja, Transmigrasi, Energi, dan Sumber Daya Mineral (Disnakertrans ESDM) Papua Barat Daya terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di kawasan transmigrasi.

Baca juga: Groundbreaking Sorong Modern City, Hadirkan Mal dan Kawasan Komersial Terpadu di Kota Sorong

Kini, warga SP Klawosom, Kampung Wariyau, Distrik Klamono, Kabupaten Sorong, telah menikmati listrik di setiap rumah mereka berkat Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terpusat berkapasitas 26,40 KWP. 

Pembangunan PLTS ini dibiayai dari Dana Tambahan Infrastruktur (DTI) Otonomi Khusus Tahun Anggaran 2024.

Baca juga: Prakiraan Cuaca Papua Barat Daya Hari Ini: Didominasi Berawan dan Hujan Ringan

Kepala Disnakertrans ESDM Papua Barat Daya, Suroso menyampaikan, bahwa keberadaan PLTS ini membawa berbagai manfaat bagi masyarakat transmigrasi di SP Klawosom.

“Anak-anak bisa belajar dengan nyaman di malam hari, dan masyarakat dapat mengembangkan usaha kecil berkat dukungan listrik yang stabil,” ujar Suroso kepada TribunSorong.com, Selasa (4/2/2025).

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa kehadiran listrik juga menciptakan lingkungan lebih aman dan produktif bagi warga.

Selain itu, pemerintah berkomitmen menghadirkan infrastruktur dasar di kawasan transmigrasi agar masyarakat bisa hidup lebih sejahtera dan mandiri.

Baca juga: Dukung Pelayanan Kependudukan, Disdukcapil Papua Barat Daya Berikan Bantuan ke 6 Wilayah

Suroso menegaskan, bahwa pembangunan PLTS ini merupakan langkah nyata dalam mendukung pembangunan berkelanjutan berbasis energi terbarukan.

“Kehadiran listrik ini diharapkan dapat membawa manfaat besar dan meningkatkan kualitas hidup warga,” pungkas dia. (tribunsorong.com/taufik nuhuyanan)

Sumber: TribunSorong
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved