Dinas PUPR Gerak Cepat Terjunkan Tim Amati Genangan Air Pasca Hujan Lebat di Teminabuan

Sejumlah staf Dinas PUPR Sorong Selatan diturunkan ke lapangan untuk melakukan pengamatan pasca tingginya intensitas hujan beberapa hari belakangan.

|
Penulis: Paulus Pulo | Editor: Intan
tribunsorong.com/Paulus Pulo
Salah satu staf dinas PUPR melakukan pengamatan genangan air di Teminabuan 

TRIBUNSORONG.COM, TEMINABUAN - Sejumlah staf Dinas PUPR Sorong Selatan diturunkan ke lapangan untuk melakukan pengamatan pasca tingginya intensitas hujan beberapa hari belakangan ini.

Tujuan diturunkan sejumlah staf PUPR di Teminabuan Ibu Kota Kabupaten Sorong Selatan itu untuk melakukan pengamatan langsung di lokasi tergenang air. 

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas PUPR Sorong Selatan, Alfius Way ketika dikonfirmasi TribunSorong.com, Sabtu (16/9/2023).

Baca juga: Berantas Stunting di Sorong Selatan, Dinas PUPR Alirkan Air Bersih ke Teminabuan

20230916_Tim dari Dinas PUPR melakukan pengamatan
Tim dari Dinas PUPR melakukan pengamatan terkait genangan air di Koramil Teminabuan

Dirinya melanjutkan langkah cepat yang diambil itu guna mendeteksi genang air di sejumlah titik yang ada di Teminabuan.

Dalam pengamatan itu lanjutnya, pihaknya akan mencari penyebab terjadinya genangan air akibat hujan beberapa hari ini.

Baca juga: Masyarakat Penerima BSPS Harapkan Program Stimulan Hadir Lagi, Ini Kata Kadis PUPR Sorong Selatan

"Kita menurunkan tim untuk bergerak cepat melakukan pengamatan terkait dengan genangan air. Hal itu agar kita bisa mengetahui penyebab dari genangan itu," katanya.

Katanya lagi, sejumlah lokasi telah didatangi oleh tim dari Dinas PUPR antara lain, Kampung Namro, Bandara Teminabuan.

"Kita ingin menjawab kebutuhan masyarakat Sorong Selatan, khususnya Distrik Teminabuan," katanya. (tribunsorong.com/Paulus Pulo)

Sumber: TribunSorong
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved