Infrastruktur Sorong Selatan
Ini Jawaban Bijak Kepala Dinas PUPR Sorong Selatan Usai Warga Ancam Tolak Pemilu karena Pembangunan
Dirinya mengatakan, pemerintah daerah melalui dinas PUPR Sorong Selatan akan memberikan perhatian penuh kepada semua distrik dan kampung yang ada di S
Penulis: Paulus Pulo | Editor: Milna Sari
TRIBUNSORONG.COM, TEMINABUAN - Kepala Dinas PUPR Sorong Selatan, Alfius Way menanggapi bijak tuntutan dan ancaman kepala Kampung Kayabo, Semauel Ajamsaru saat bertatap muka, di Kampung Sayal, Distrik Saifi, Sorong Selatan, Papua Barat Daya.
Ia mengatakan, tuntutan masyarakat bahwa akan menolak mengikuti pemilu 2024, karena merasa tidak diperhatikan oleh pemerintah daerah (Pemda) Sorong Selatan sudah langsung diklarifikasi.
Baca juga: Dinas PUPR Sorong Selatan Bangun MCK 2 Pintu untuk Jemaat Elim Sesor
Dirinya mengatakan, pemerintah daerah melalui dinas PUPR Sorong Selatan akan memberikan perhatian penuh kepada semua distrik dan kampung yang ada di Sorong Selatan.
Katanya lagi, anggaran yang terbatas membuat pihaknya tidak bisa memfokuskan pembangunan pada satu titik.
Baca juga: Kadis PUPR Sorong Selatan Alfius Way Apresiasi Kehadiran Kejati Papua Barat di Sorong Selatan
"Anggaran infrastruktur itu terbatas, sehingga dengan keterbatasan anggaran itu harus dibagikan kepada distrik lain yang juga membutuhkan pembangunan," katanya.
Ia bilang, pembangunan infrastruktur di Sorong Selatan harus mengendepankan asas pemerataan sehingga semua wilayah dapat merasakan pembangunan itu sendiri.
Baca juga: Dinas PUPR Sorong Selatan Anggarkan Rp 7,2 Miliar untuk Pembangunan Jalan di Wardik
Walaupun dengan keterbatasan anggaran yang ada, perhatian pemerintah akan merata kepada semua wilayah yang ada di Sorong Selatan.
Sebelumnya kepala Kampung Kayabo Semauel Ajamsaru mengancam akan menolak mengikuti pemilu 2024 mendatang.
Ancaman itu karena mereka merasa selama ini tidak ada perhatian dari pemerintah terkait pembangunan di wilayah itu. (tribunsorong.com/Paulus Pulo)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sorong/foto/bank/originals/20231007_Alfius-Way-saat.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.